Sunday, October 27, 2013

Tanah Airku Indonesia


Pagi itu asap metromini, truk, dan motor telah saling bersautan. Lima orang anak muda pergi menelusuri jalanan di utara Jakarta. Entahlah, apa yang akan mereka lakukan. Tapi, katanya mereka ingin pergi ke kerumunan positif untuk kerja bakti.

Hampir setengah jam mereka menelusuri jalanan itu. Panas, debu, dan bau laut mereka lalui. Akhirnya, mereka sampai di suatu gedung besar berlantai 2. Orang – orang biasa menyebutnya ECOVENTION ANCOL. Disana, sekumpulan orang berbaju hijau telah berkumpul. Mereka sibuk menyiapkan meja, bangku, dan peralatan lainnya.

Tak jauh dari orang berbaju hijau, ada sebuah gapura bertuliskan

SELAMAT DATANG
Relawan #KerjaBakti
Festival Gerakan Indonesia Mengajar



Acara apa ini ?

“...Ini adalah kerja bakti, siapa pun hadir dengan sukarela, membayangkan cita-cita besar yang sama. Cita-cita besar itu disini adalah menyusun media-media belajar yang akan kita kirim menemani ribuan siswa SD dari Aceh sampai Papua. Siapa pun yang ikut kerja bakti hadir dengan sukarela, menikmati prosesnya, berani menyapa teman-temannya...” tutur seorang bapak berkacamata di video yang kami tonton.


Ribuan orang datang kesini, semua ikut kerja bakti. Bernyanyi, menulis, mengemas, bercerita, dan menari. Semuanya larut dalam kerja bakti.

Semua ini membuat gue sadar,...
Kalau Indonesia tidak sebau bunga Rafflesia Arnoldi.
Kalau Indonesia tidak segersang Gurun Sahara.

Masih banyak yang mau peduli pada pendidikan Indonesia, masih banyak yang rela datang, mencurahkan harta, tenaga, dan hatinya untuk Indonesia. Gue lah yang terlalu sibuk mengutuk kegelapan hingga akhirnya lupa kalau gue punya lilin yang siap dinyalakan untuk memerangi kegelapan.

Gue pun lupa kalau mereka memang benar-benar ada...
Mereka yang bernyanyi,
Mereka yang semangat belajar dalam keterbatasan,
Mereka yang tetap ceria walau tanpa kemewahan,
Inilah mereka...


Inilah kita, Inilah Indonesia. Untuk Indonesia.



Juno

2 comments :

  1. merdeka gan, merdeka uyeah :D hehe

    ReplyDelete
    Replies
    1. Merdeka Gan...., Pendidikan Indonesia harus MERDEKA !!! :D

      Delete